Tempat Wisata Kuliner di Bogor Yang Wajib Anda Kunjungi


Tempat wisata kuliner di Bogor – Jawa Barat bukan hanya punya Bandung yang kaya akan berbagai tempat wisata kuliner Bandung, tapi tenyata Bogor juga memiliki tempat wisata kulinernya sendiri yang bisa anda jadikan referensi tongkrongan anda bersama teman, kekasih atau keluarga tercinta.

Kota Bogor salah satu kota wisata terdekat dari Jakarta, hanya butuh waktu 1 jam untuk bisa sampai ke sana sehingga banyak wisatawan dari Jakarta menjadikan Bogor sebagai tujuan wisata. Meskipun beberapa tempat kuliner memiliki konsep dan suasana yang mirip Bandung tapi tempat wisata berikut adalah salah satu tempat yang wajib anda kunjungi saat berlibur ke Bogor.

Tempat Wisata Kuliner di Bogor

tempat wisata kuliner di Bogor
tempat wisata kuliner di Bogor

Cimory Riverside, Puncak

Mendengar kata cimory pasti identik dengan susu segar dan juga yogurt, tapi sebenarnya cimory Riverside bukian hanya menjual susu namun berbagai menu unik yang belum anda temukan dimanapun mengingat cimory Riverside belum memiliki terlalu banyak cabang yang tersebar.

Sesuai namanya Cimory Riverside puncak mengusung konsep restoran alam, dimana restoran yang disajikan memberikan panorama alam berupa pemandagan indah di saat senja dan juga tambahan suara gemericik air sungai.

Salah satu menu andalan di Cimory Riverside adalah sosis Cimory yang memiliki porsi jumbo dan juga oleh – oleh berupa aneka olahan coklat yang jarang bisa kita dapatkan di tempat lain. Nah buat kalian yang ingin merasakan indahnya Bogor sambil ngemil bisa deh langsung datang ke Jl. Raya Puncak Km. 76, Megamendung, Puncak, Bogor muali pukul 08.00 -20.30.

Momomilk Barn

Momomik Barn bukan hanya tempat wisata kuliner di Bogor yang unik khas Bogor namun juga salah satu wisata instragamable. Konsep yang di usung restoran ini adalah konsep Amerika dimana Momomik menyajikan desain interior ala rumah peternakan dengan aneka olahan susu sebagai menu andalannya.

Tempat ini cocok untuk anda yang ingin makan kenyang atau sekedar nongkrong dan foto – foto di berbagai tempat yang di setting seperti peternakan Amerika. Untuk menu sendiri ada berbagai menu yang ditawarkan namun menu andalan dan yang paling dicari di sini adalah cheese and chocolate on bread.

Dan buat anda yang ingin berwisata kuliner ke sini bisa datang mulai pukul 10.00 – 22.00 di Jl. Kantor Pos no. 6, Pajajaran, Bogor.

Lusso Café & Resto

Nah salah satu tempat wisata kuliner yang wajib anda kunjungi lainnya adalah Lusso Cafe and Resto. Tempat ini memiliki menu dan konsep yang unik yang dipadukan dengan nuansa alam dan jarang kita temui di tempat lain. Ada beberapa keunikan yang dipamerkan di sini seperti patung penjaga besar berupa tentara dan juga toilet dengan desain seperti telepon umum dan lain – lain.

Sedangkan untuk menu disini intagramable banget karena makanan dan minuman yang disajikan memiliki tampilan yang unik dan sayang banget untuk dimakan. Untuk menikmati keunikannya anda bisa datang ke Lusso Cafe dan Resto pukul 10.00 – 22.00 di Jl. Ahmad Yani No. 124, Tanah Sareal, Bogor.

Nicole’s Kitchen & Lounge

Nah buat anda yag sedang jalan – jalan ke Bogor, butuh hiburan, butuh tempat menenangkan diri, butuh tempat nongkrong atau butuh tempat tenang untuk kerja ? Kami merekomendasikan untuk datang ke Nocole’s Kitchen & Lounge.

Mungkin sekilas dari depan tidak ada yang berbeda dengan tempat nongkrong yang satu ini, namun setelah masuk kedalam anda akan disuguhkan berbagai hal menarik yang tidak akan kalian temukan di tempat lain yaitu restoran minimalis dengan berbagai tempat nyaman dan juga pohon anggur yang memberikan kesan unik pada restoran ini.

Dan untuk menu sendiri ada berbgaai camilan dan minuman ala Indonesia dan juga Internasional yang bisa anda pesan. Untuk bisa menikmati kenyamanan dan lezatnya camilan Nocole;s Kitchen & Lounge kalian bisa datang langsung ke Kampoeng Brasco Cipanas, Jl. Raya Cipanas Hanjawar No. 1, Bogor Selatan. Dan buka pukul 09.00 – tutup ( biasanyatengah malam saat customers habis ).

Nah itu tadi tempat wisata kuliner di Bogor yang instragamabel dan unik yang wajib anda kunjungi saat berlibur ke Bogor. Happy traveling