Tips Mengatasi Anak Susah Makan


Mengatasi anak susah makan – Sebagai seorang ibu pastinya kita akan merasakah jengkel dan kebingungan saat anak susah makan. Saat masih berumur dibawah 6 bulan bayi masih bekum membutuhkan makanan pendamping.

Air susu ibu sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan gizi dan laparnya. Namun saat balita mulai menginjak usia 6 bulan. Mereka sudah dibolehkan mengkonsumsi makanan pendamping, seperti bubur instant, bubur bayi, aneka jus dan lain – lain.

Balita memiliki tipe berbeda – beda dalam makan, ada anak yang memang hobi makan dan jajan namun ada juga balita yang sulit sekali makan seperti tidak nafsu makan seperti balita dengan umur mulai 1 tahunan. Menemui anak yang tidak nasfu makan sangat mengkhawatirkan karena sang anak bisa kekurangan gizi.

Kekurangan gizi sendiri memiliki banyak pengaruh buruk pada anak seperti :

  • Gizi tidak tercukupi
  • Daya tahan tubuh melemah
  • Mengganggu pertumbuhan
  • Produksi Tenaga Berkurang
  • Menghambat perkembangan struktur dan fungsi otak

Nah buat anda bunda yang memiki masalah dalam mengatasi anak susah makan berikut tips bermanfaat dari fispol yang bisa anda terapkan.

Tips Mengatasi Anak Susah Makan

Tips Mengatasi Anak Susah Makan
Tips Mengatasi Anak Susah Makan

Sajikan Makanan Dalam Porsi Kecil

Seperti yang kita tahu, anak – anak memiliki organ pencernaan kecil sesuai dengan ukuran tubuhnya. Jadi jangan memaksa anak makan terlalu banyak karena anak – anak akan mudah kenyang. Jadi sajikan makanan dalam porsi cukup jangan berlebihan.

Menyajikan Makanan Bervariasi

Saat makan meskipun porsi yang diberikan kecil namun anda harus memperhatikan gizi yang ada dalam makanan tersebut. Lengkapi makanan andak dengan gizi yang lengkap mulai karbo, protein, vitamin, serat dan lain – lain.

Jika anda susah makan atau pemilih biarkan sang anak memilih makanan yang disukainya namun perlahan – lahan anda juga harus mengenalkan makanan yang tidak dia sukai perlahan – lahan.

Jangan Bedakan Makanan Dan Coba Mengenalkan Berbagai Makanan

Setelah sebelumnya anak anda menemukan minat pada makanan tertentu kini waktunya anda meng- mix and match makanan yang disukai dengan makanan yang tidak di sukai. Misal : anak anda menyukai ayam namun tidak menyukai brokoli, anda bisa membuat berbagai olahan seperti nuget ayam brokoli atau makanan lainnnya.

Dengan cara ini anak anda akan lahap makan namun bisa makan makanan yang tidak di sukai secara bersamaan.

Buat Tampilan Yang Menarik

Jika untuk buah hati yang berumur dibawah 4 tahun bentuk makanan tidaklah berpengaruh namun untuk anak yang sudah memauki usia PAUD atau TK bentuk makanan sangat penting. Karena banyak anak – anak yang bosan dengan menu dan keseharan yang itu – itu aja.

Jadi cobalah bunda untuk membuat tampilan makanan lebih menarik, jika anda merasa kesulitan ada banyak contoh di Youtube. Sedangkan untuk alat sudab banyak tersedia di toko online maupun offline.

Jadikan Kegiatan Makan Sebagai Hal Yang Menyenangkan

Buatlah saat makan sebagai hal yang menyenangkan seperti selalu mengajak buah hati makan bersama satu keluarga. Atau makan sambil melakukan hal yang dapat membuah perasaan buah hati besar.

Hindari membentak, mengacam atau menakit – nakuti dan menjanjikann anak sesuatu jika dia mau makan jika pada akhirnya anda melupakan janji tersebut.

Buat Jadwal Makan

Atur jadwal makan, usahakan mengajari anak sejak awal untuk makan 3X sehari dan makan makanan sehat. Dengan membuat jadwal rutin maka secara otomatis anak akan merasakan lapar dan makan pada waktu yang telah ditentukan sejak kecil.

Jangan Minum Air Banyak – Banyak Saat Makan

Memberi minum saat makan memang diperbolehkan namun ada baiknya kita membatasi minum di sela – sela makan. Bukan hanya anak – anak, orang dewasa pun jika sering minum di sela waktu makan maka akan merasakan cepat kenyang.

Ajari anak untuk minum setelah makan sejak kecil, namun jika anak merasa tidak bisa menelan saat makan dan minta minum ada baiknya anda memberikannnya. Karena bisa jadi anak anda sedang tersedak atau sulit menelan.

Nah itu tadi mengatasi anak susah makan yang bisa anda terapkan di rumah.