Berbagai Pilihan Promo Kartu Kredit untuk menunjang gaya hidup


Kartu kredit kini menjadi pilihan sebagai penunjang gaya hidup. Jika anda belum memiliki kartu kredit atau bagi yang sudah memiliki ingin menambah kartu kredit yang diterbitkan bank lain, tentunya akan menjadi pilihan tepat untuk menunjang gaya hidup anda melalui promo-promo yang dikeluarkan oleh produk kartu kredit tersebut. Adanya promo yang diberikan oleh berbagai kartu kredi tentu menjadi pertimbangan dan alasan kuat untuk memiliki atau menambah kartu anda. Salah satu pertimbangan mendasar yakni ingin mendapatkan kemudahan ketika melakukan transaksi serta keringanan dalam pembayaran.

Mau nonton gratis dengan kartu kredit? baca menegenai Promo dan Gratis nonton bioskop dengan Kartu Kredit

Promo kartu kredit belanja
Promo kartu kredit belanja

Berbagai bank yang menerbitkan kartu kredit selalu berlomba-lomba dengan memberikan penawaran terbaiknya kepada para nasabah. Hal ini dimaksudkan untuk menarik minat konsumen dalam melakukan pengajuan aplikasi untuk kepemilikan kartu kredit dengan memberikan berbagai pilihan promo yang pastinya membebaskan anda dari segala keinginan yang anda inginkan.

Berikut ini beberapa rekomendasi yang tentu bisa anda jadikan pertimbangan ketika akan memilih kartu kredit yang memberikan penawaran promo sebagai solusi untuk kebebasan segala keinginan anda.

1. Promo Kartu kredit Potongan Harga untuk Jalan-jalan

Travelling adalah salah satu cara untuk melepaskan kepenatan dari berbagai pekerjaan dan aktivitas yang sangat menyita hari-hari anda. Aktivitas travelling ini menjadi salah satu kebutuhan anda yang cukup penting. Maka dari itulah, kartu kredit memberikan penawaran menarik untuk perjalanan anda yang bisa dijadikan banyak pertimbangan untuk anda.

Kartu kredit menghadirkan promo perjalanan yang menarik dan pastinya menggiurkan untuk anda. Seperti yang ditawarkan oleh salah satu bank terkenal, kartu kredit ini menawarkan cashback bagi anda yang ingin melakukan perjalanan dengan menggunakan maskapai Garuda Indonesia untuk reservasi tiket di setiap hari Rabu. Promo yang telah usai ini bisa dipakai untuk penerbangan dari Juli hingga Desember 2017.

Simak juga mengenai Bagaimana Membeli Tiket pesawat dengan Cicilan Kartu Kredit?

Tidak hanya itu saja, kartu kredit ini juga memberikan promo bila melakukan reservasi secara online. Promo dengan cicilan 0% bisa anda nikmati hingga 6 bulan bisa anda nikmati ketika anda melakukan reservasi melalui Traveloka yang merupakan website perjalanan terbesar di Indonesia. Dan pastinya masih ada benefit lainnya yang bisa anda dapatkan untuk aktivitas travelling anda dengan kartu kredit ini.

2. Promo Kartu kredit Hemat Belanja Hingga 15% dan Cashback Rp 50000

Salah satu pengeluaran terbesar yang sering anda lakukan adalah belanja kebutuhan sehari-hari. Oleh karena itulah, penyedia kartu kredit memberikan penawaran yang pastinya sangat meringankan kebutuhan belanja anda.

Salah satu kartu kredit yang memberikan promo untuk keperluan kebutuhan sehari-hari anda adalah promo yang diberikan oleh Citibank. Promo ini bisa digunakan untuk berbelanja di seluruh supermarket yang ada di seluruh Indonesia. Keuntungan yang bisa didapatkan pemegang kartu kredit Citibank yakni diskon 15% di Hokky Supermarket Surabaya. Tidak hanya promo diskon saja, kartu kredit ini juga memberikan cashback di Rezeki Supermarket Jakarta.

Jika pemilihan kartu kredit untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari sebagai pertimbangan anda, tidak ada salahnya bila anda mencari lebih dalam mengenai informasi yang ditawarkan tersebut tentang cara pengajuan serta manfaatnya.

3. Hemat Berbelanja Online dengan Promo Pilihan Cashback

Perubahan gaya hidup masyarakat Indonesia yang secara signifikan yakni dengan adanya toko online. Munculnya platform toko online memberikan kecenderungan bagi banyak orang untuk memilih barang kebutuhan yang diinginkan melalui internet.

Hadirnya marketplace serta platform jual beli online ini tentu menghadirkan metode pembayaran menggunakan kartu kredit. Salah satu situs yang menyediakan pilihan pembayaran dengan kartu kredit memberikan diskon dari cashback 15% hingga potongan harga hingga 40%. Sebagai pertimbangan anda untuk lebih hemat berbelanja online dengan pilihan cashback-nya anda bisa memilih kartu kredit BNI sebagai salah satu metode pembayaran untuk berbelanja online.

4. Ingin Memiliki Gadget Terkini, Tetap Bisa Berhemat dengan Kartu Kredit

Kebutuhan untuk memiliki ponsel yang lebih baik sistemnya untuk keinginan bagi setiap orang yang ingin memudahkan mobilitas anda. Selain ponsel, keinginan untuk memiliki kulkas yang lebih besar dan teknologi terbaru tentu menjadi pilihan anda untuk memiliki karena kebutuhan yang makin besar. Apapun itu, anda bisa saja untuk melakukannya. Berbagai barang elektronik pun juga harus diganti seiring pemakaian yang sudah cukup lama. Namun, anda juga harus mencari penawaran terbaik supaya pembayarannya tetap meringankan anda.

Jika kebutuhan itu menjadi pilihan anda, bisa mencoba untuk melakukan pengajuan aplikasi kartu kredit BCA. Kartu kredit BCA memberikan prioritas kepada anda yang ingin memiliki berbagai kebutuhan alat elektronik, karena kartu kredit ini menawarkan cicilan 0% di berbagai toko elektronik yang tenornya hingga 24 bulan.

5. Promo kartu Voucher Rp 1.000.000 untuk Berbelanja di Tokopedia

Ini salah satu promo kartu kredit yang cukup fantastis. Salah satu bank yang mengeluarkan kartu kredit tidak tanggung-tanggung memberikan voucher belanja dengan jumlah besar bagi nasabahnya. Standard Chartered memberikan penawaran tersebut kepada nasabahnya dengan voucher belanja senilai Rp 100000 bagi anda yang berbelanja di Tokopedia.

Anda yang memiliki kartu kredit tersebut, juga bisa menikmati layanan pembayaran tagihan dengan menggunakan EZ Bill. Banyak macam tagihan yang bisa dibayarkan melalui EZ Bill, seperti asuransi, internet, pulsa, serta layanan air minum atau PDAM. Menariknya lagi anda juga mendapatkan cashback dari setiap pembayaran yang telah anda gunakan melalui layanan tersebut.

Mengetahui berbagai promo kartu kredit di atas tentu tidak ada salahnya jika melakukan pencarian informasi lebih lanjut bila penawaran yang diberikan sesuai dengan gaya hidup serta prioritas kebutuhan anda. Anda bisa melihat berbagai keunggulan dari benefit yang diberikan para penyedia layanan kartu kredit di atas. Sebelum anda memilih untuk menggunakan produk yang mana, anda harus menentukan terlebih dahulu apa prioritas kebutuhan anda. Setelah anda memiliki prioritas kebutuhan anda, baru anda melakukan aplikasi kartu kredit yang penawarannya sesuai dengan keinginan anda.

Meskipun promo kartu kredit dikatakan sebagai sarana yang memudahkan anda ketika bertransaksi serta mewujudkan berbagai keinginan anda. Anda juga harus ingat bahwa memiliki dan menambah kartu kredit harus diimbangi dengan informasi yang jelas tentang kartu kredit yang diajukan. Anda juga harus tahu berapa bunga yang ditentukan serta penawaran lainnya. Menggunakan kartu kredit dengan bijaksana, tentu tidak akan membuat tagihan kartu kredit menjadi mencekik hidup anda tetapi kepemilikan kartu kredit bisa untuk mengatasi segala masalah finansial anda.