Tips Menagih Hutang Pada Teman Tanpa Sungkan Atau Canggung


Menagih hutang pada teman – Hutang pada teman, cara ini adalah cara aman dana termudah untuk mendapatkan uang tanpa harus melalui prosedur dibank dan tanpa tambahan bunga. Jadi sebesar apapun yang kita pinjam maka nilainya akan sama.

Bahkan saat dolar naik hutang yang kita pinjam juga memiliki nilai sama bahkan turun karena terinflasi. Tapi sayangnya teman tidak seperti dulu, dimana kita bisa menjadi orang yang paling kita andalkan.

Banyak dari masyarakat dan banyak juga kasus dimana hutang pada kawan berujung ribut besar, tindak kriminal dan perpecahan silaturahmi. Dan mungkin hal ini yang sekarang sedang menimpa anda ya sahabat fispol.

tips menagih hutang pada teman
tips menagih hutang pada teman

Teman Berhutang Uang

Saat teman atau sahabat berhutang kita biasanya dengan senang hati meminjamkannnya namun kita juga merasakan rasa sungkan atau canggung yang luar biasa yang harus anda terima saat hendak menagih hutang.

Dan akhirnya lama kelamaan hutang tersebut tidak pernah tertagih dan endingnya lupa. Ada juga beberapa orang yang mengatakan saat meminjam teman akan seperti pengemis dan saat menagih kita yang berbalik seperti pengemis.

Nah buat anda yang ingin menagih hutang pada teman berikut tips yang bisa anda lakukan yaitu tips menagih hutang teman tanpa canggung.

Tips Menagih Hutang Pada Teman Tanpa Rasa Canggung

Ingat Perjanjian Saat Berhutang

Ingatlah kembali perjanjian sebelum hutang dahulu, kapan sang peminjam akan mengembalikan uangnya. Jika belum masuk waktu perjanjian anda tidak boleh menagihnya meskipun uang tersebuta andalah milikmu.

Namun jika sudah waktu perjanjian, silahkan anda menagih hutang dengan cara halus seperti yang dia lakukan saat meminjam.

Ingat Hakikatnya

Jika sudah waktu perjanjian tiba dan teman belum membayar hutang jangan sungkan untuk menagih ya. Menagih bukanlah hal yang buruk, atau memecah belah hubungan namun menagih hutang adalah bentuk kita mengingatkan kepada teman jika dia berhutang.

Ingat kembali jika uang tersebut milik anda dan teman anda berkewajiban mengembalikan uang tersebut. Ingat meskipun harta tidak dibawa mati namun hutang akan dibawa sampai mati. Tentunya anda ingat nasehat tua ini bukan ? kalau hutang tidak di bayar di dunia bagaimana jika hutang tersebut ditagih di akhirat ?.

Jujur Terhadap Teman Tentang Kebutuhan

Ada sebagian orang yang sulit sekali saat ditagih membayar hutang, ada banyak alasan yang diberikan meskipun kita tidak tahu sendiri alasan tersebut benar atau tidak. Saking sulitnya terkadang kita sampai malas jika disuruh menagih hutang.

Da sebagian orang yang memang benar – benar tidak memiliki uang namun ada juga orang yang memiliki uang namun sengaja tidak membayar. Nah untuk mengatasi hal tersebut, ceritakan kebutuhanmu, ceritakan apa yang kamu rasakan, katakan jika kalian membutuhkannnya untuk orang tua kalian. Tentunya setelah mendengar penderitaan yang kalian alami sebagai teman pasti akan mencarikan kemanapun untuk bisa membayra hutang tersebut jika kamu dalam keadaan  terdesak.

Tips Aman Meminjamkan Uang Teman

Jangan Pinjamkan Pada Orang Yang Belum Kamu Kenal

Uhhhhhh… Pantang sekali ya hukumnya meminjamkan sesuatu terlebih lagi uang pada orang yang tidak dikenal. Hal ini adalah cara simpel yang bisa kita lakukan agar uang yang kita pinjamkan tidak hilang ditelan bumi. Lagi pula bagaiman caranya anda bisa percaya pada orang yang belum dikenal sama sekali dan meminjam uang dalam jumlah banyak.

Ketahui Kebutuhan Peminjam

Jika teman ingin meminjam uang tanyakan terlebih dahulu kebutuhan apa yang ingin dipenuhinya. Apakah kebutuhan tersebut penting mendesak atau kebutuhan tersebut tidak penting ?. Jika kebutuhan tersebut penting anda bisa meminjamkannnya, namun sebaliknya jika kebutuhan tersebut tidak penting anda bisa menolaknya.

Menolak bukan berari jahat ya sahabat fispol, dengan menolak anda bisa menghindarkan teman anda dari pemborosan uang yang sia – sia. Dan juga mengajarkannnya untuk memanagement keuangan.

Bantu Management Keunagan

Jika anda tidak bisa membantu teman dengan uang bagaimana jika membantunya dengan ilmu ?. Kalian bisa mengajari orang tersebut untuk memanagement keuangan. Dengan begitu teman anda bisa belajar hidup tanpa berhutang.

Hitam Diatas Putih

Tidak ada cara aman kecuali hitam di atas putih, berapapun unag yang mereka pinjam, anda bisa menjaminnya dnegan hitam di atas putih. Jika dalam tempo waktu yang ditentukan sang peminjam tidak bisa membayar maka anda bisa melakukan hal sesuai kesepakatan. Eitss jangan lupa pakai materai ya..

Nah itu tadi tips Menagih hutang pada teman ynag bisa anda lakukan, selamat mencoba.