Tips Mengelola THR Agar Tidak Cepat Habis

Tips mengelola THR – THR atau tunjangan hari raya adalah sakah satu hal yang dinantikan ketikan lebrana tiba. THR biasa diberikan oleh pemerintah atau perusahaan 2 minggu sebelum lebaran. Bahkan di tahun ini pemerintaah seperti memanjakan penerima THR dengan menerbitkan posko pengaduan jika belum juga menerima THR pada waktu yang ditentukan.

Tapi sayangnya keindahan THR tidak berlangsung lama banyak dari kita yang merasa THR tau – tau hangus, tau – tau habis padahal kita merasa hanya menggunakannnya sedikit. Nah untuk mengindari hal tersebut kita harus pintar – pintar mengelola keuangan ya.

Apalagi di bulan ramadhan seperti sekarang ini, dimana kebutuhan terasa banyak namun pendapatan yang sama saja. Nah untuk mengatasi hal tersebut fispol.com sudah memberikan tips menghemat pengeluaran selama bulan ramadhan yang bisa anda jadikan referensi.

Dan untuk anda yang tidak ingin THR terbuang sia – sia berikut tips mengelola THR versi fispol.com.

Tips Mengelola THR Agar Tidak Cepat Habis

tips mengelola THR

Gunakan Untuk Investasi

THR ibarat uang Cuma – Cuma, tanpa bekerja kita sudah mendapatkan 1 kali gaji yang biasa diberikan menjelang hari raya idul fitri. Hal ini menjadi rejeki tersendiri ya bagi yang mendapatkan THR seperti pekerja BUMN, PNS, karyawan swasta bahkan pekerja toko juga mendapatkannya.

Tapi sayangnya uang Cuma – Cuma ini juga dirasa cepat hilang Cuma – Cuma, nah agar THR tahun ini tidak hilang percuma anda bisa mulai untuk berinvestasi tahun ini. Ada banyak investasi mudah yang bisa anda pilih seperti nabung saham online, investasi P2P lending, investasi emas atau investasi dana reksa.

Dengan begini uang yang anda dapatkan masih bisa kalian nikmati setelah haru raya bahkan bisa beranak pinak karena mendapatkan keuntungan.

Jangan Belikan Hal Yang Tidak Penting

Kebutuhan ramadha dan lebaran memang banyak ya, sering kali kita kesulitan mengatur keuangan saat ramadhan. Padahal saat ramadhan kita hanya makan 2X beda saat hari biasa. Nah sebagai solusi anda wajib menghindari hal – hal yang menghabiskan uang di bulan Ramadhan.

Begitu juga dengan THR, simpan baik – baik piluhlah barang yang penting mendesak ya untuk dibeli. Jangan membeli barang yang tidak penting atau hanya untuk memenuhi keinginan saja.

Sedekah

Sedekah sangat utama ya, sebenarnya dalam rejeki yang kuta terima ada hak orang lain yang harus kita berikan. Nah agar uang yang anda terima tidak cepat hangus, sisihkan 2,5% dari THR untuk disumbangkan.

Dalam agama apapun saling memberi sangat dianjurkan, atau sedekah dipercaya bisa memperlancar rejeki, membersihkan harta yang kita miliki dan sedekah juga bisa disimpan sebagai tabungan amal. Jika THR di dunia anda sudah habis setidaknya ada sebagian THR amal yang anda tabung di akhirat.

Bayar Utang

Punya THR bnayak bingung mau digunakan untuk apa ? sayang sekali ya THR yang kita dapatkan harus hangus karena penggunaanya yang tidak tepat. Nah Agar tidak terbuang sia – sia anda bisa menyisishkan uang THR untuk membayar hutang.

Ingat – ingat kembali apakah anda memiliki hutang baik dengan teman, saudara, atau perusahaan finance. Jika punya bukankah lebih baik jika uang tersebut digunakan untuk membayar hutang. Dengan begitu anda tidak terbebani dengan hutang dan THR berakhir dengan bijak.

Nah itu tadi tips mengelola THR agar tidak cepat habis yang bisa manda lakukan. Mengingat kebutuhan yang semakin tinggi dan sulitnya mendapatkan uang alangkah baiknya kita mulai belajar mengelola pendapatan yang kita miliki agar bisa mencapai freedom financial sejak usia muda.

Exit mobile version